Indonesian Fire And Recue Competition ke 6 yang diadakan di STPI Curug, Tanggerang, merupakan upaya belajar dari yang lain. IFRC untuk mempromosikan pencegahan cidera, melalui edukasi dan kesiapsiagaan bagi semua tim dengan memperkenalkan konsep tingkat nasional dan internasional dalam menangani kebakaran dan peristiwa darurat.
Rendi yang bertindak sebagai instruktur tim Fire and Rescue PT. Freeport Indonesia berharap dari kompertisi ini untuk menambah ilmu wawasan serta untuk saling berbagi pengetahuan dan cara dalam menangani segala kejadian kecelakaan di lapangan kerja.
"Disini kita bukan mencari juara tetapi lebih ingin mengetahui dan berbagi pengalaman dari peserta lain dalam pencegahan kecelakaan dan keadaan darurat di dalam suasana kerja." Ujar Rendi.
Tim terdiri dari 10 orang yg terbagi menjadi 8 anggota tim kompetisi sedangkan yang lain terdiri dari manager tim dan instuktur tim.
Kegiatan ini terbuka untuk umum, masyarakat di ajak untuk datang dan menyaksikan kompetisi IRFC ke 6 ini yang diadakan tanggal 12 – 20 Oktober 2019 di Auditorium STPI.
No comments:
Post a Comment